Dalam dunia pengelolaan air, salah satu elemen krusial adalah sistem perpipaan. Sistem perpipaan berperan penting dalam mengalirkan air menuju tujuan yang ditujuh, memungkinkan manusia untuk memanfaatkan dan mengolahnya kembali. Hal ini menggarisbawahi urgensi sistem perpipaan dalam kehidupan manusia.
Di Indonesia, Standar Nasional Indonesia (SNI) memiliki peran penting dalam menjamin kualitas dan kesesuaian produk. SNI merupakan pedoman yang berlaku di seluruh negara, disusun oleh Panitia Teknis, dan diterbitkan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN). Menurut KBBI, standar diartikan sebagai “ukuran tertentu yang dijadikan patokan.”
Adanya standar ini memberikan jaminan terhadap produk yang dihasilkan sesuai dengan yang diinginkan oleh masyarakat. Standar ini diatur oleh pemerintah untuk diterapkan pada berbagai produk yang dihasilkan oleh warga Indonesia, baik individu maupun organisasi atau perusahaan. Sebagai tambahan, berdasarkan UU No. 20 tahun 2014 tentang standarisasi dan penilaian kesesuaian, tujuannya adalah:
Dalam pengelolaan sistem perpipaan, standar SNI berperan penting dalam menjamin kualitas, keamanan, dan kinerja yang diharapkan. Sebagai produsen pipa, SLG memastikan keberadaan standar SNI memberikan kepastian bagi semua pihak terkait dalam penggunaan pipa PVC atau uPVC, termasuk kontraktor, insinyur, dan konsumen akhir.
Ingin pipa SNI dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau? Segera hubungi kami di +62 812-9655-5866 untuk memperoleh solusi pipa air yang handal di Indonesia.